M A S L A H A H
Ditulis : 17 Januari 2020

Pangsa pasar Roti Bimatara yang selama ini lebih banyak menyasar untuk konsumsi hajatan seperti walimah, tahlilan, manaqiban dan maulidan, kini mulai meluas ke sekolah. Siswa SMAN 1 Gondangwetan yang akan melakukan Study Tour ke Jogyakarta April 2020 mendatang, memesan sebanyak 300 kotak Roti Bimatara seharga Rp 6.000 yang berisi 2 roti dalam satu kotak.

“Alhamdulillah, kami dapat pesanan sebanyak 300 kotak Roti Bimatara dari Panitia Study Tour SMAN 1 Gondangwetan yang akan digunakan untuk konsumsi siswa yang melakukan Study Tour ke Jogyakarta,” papar Kepala Divisi Penyertaan Modal dan Multijasa Koperasi BMT Masalahah, M. Hasani Kholil. 

SMAN 1 Gondangwetan, lanjutnya, pesan Roti Bimatara seharga Rp 6.000 dengan meminta kompesansinya dibuatkan banner Study Tour SMAN 1 Gondangwetan ke Jogyakarta. “Kami siap membuatkan banner-nya. Tinggal kirim disainnya, nanti kami yang cetak,” katanya.

Pemesanan Roti Bimatara dapat menghubungi:

Bimatara 1

Jl. Warungdowo Pohjentrek (Depan Puskesmas) Telpon 085 100 743 624

Bimatara 2

Jl. Raya Rembang Telpon 085 101 723 580